Harga Dan Ukuran Pondasi Cakar Ayam

Harga Dan Ukuran Pondasi Cakar Ayam – Tulangan besi pondasi cakar ayam tentunya sangat dibutuhkan buat anda yang berkeinginan membangun rumah dengan dua lantai atau lebih. Tentunya dengan metode tulangan besi tersebut sangatlah berguna sekali karena fungsi rumah tidak hanya untuk tempat tinggal saja namun juga menunjukkan derajat seseorang.

Kali ini saya akan membahas mengenai desain tulangan besi pondasi cakar ayam yang cocok buat anda sedang ingin membangun rumah bertingkat. Tentunya dalam pembuatan pondasi cakar ayam tidak boleh sembarangan dan harus dikerjakan oleh ahlinya.

Namun sebenarnya cara membuat tulangan besi pondasi cakar ayam dapat anda lakukan sendiri, atau jika tidak ingin repot bisa juga meminta pada ahlinya dan disana anda akan diberikan banyak pilihan sesuai dengan keinginan anda.

Tulangan besi pondasi cakar ayam biasanya berbentuk tapak dan tiang setinggi 1,5 meter. Menurut sepengetahuan desain pondasi rumah minimalis modern menggunakan tapak tulangan besi pondasi cakar ayam terdapat tiga versi dan itu disesuaikan dengan kondisi dari lokasi tempat bangunan rumah yang akan dibangun.

Berikut contoh bentuk pondasi cakar ayam :

Berikut detail tulangan besi pondasi cakar ayam :

Hal – hal yang perlu dilakukan sebelum membuat tulangan besi pondasi cakar ayam adalah melakukan survei sederhana dengan bertanya kepada tukang. Inilah hal-hal yang saya tanyakan, yaitu :

  • Berapa biaya jika saya ingin membeli jadi tulangan besi pondasi cakar ayam?

Jika kita ingin membeli jadi sebuah tulangan besi pondasi cakar ayam sangat tergantung dengan ukuran dan jenis besi yang digunakan. Jenis besi yang biasa digunakan yaitu besi biasa yang mulus dan besi ulir, setelah itu ukuran diameter besi yang akan digunakan sebagai contoh : Untuk ukuran tulangan besi pondasi cakar ayam 80 cm x 80 cm dengan besi ulir harganya Rp 300.000 ( pada tahun 2022).

  • Berapa Upah yang saya harus bayar untuk Membuat Tulangan Besi Pondasi Cakar Ayam?

Jika kita ingin sistem upahan dalam membuat tulangan besi pondasi cakar ayam, informasi yang saya dapat pak tukang meminta kisaran harga Rp 60.000 – Rp 75.000 untuk satu buah rangkaian tulangan besi pondasi cakar ayam dan juga terkadang harus nego untuk berbagai ukuran.

Ternyata membuat pondasi cakar ayam tidaklah mudah dan perlu ketelitian agar hasilnya bisa memuaskan. Selain bisa membuatnya sendiri anda dapat membelinya yang sudah jadi tergantung ukuran besi dan juga jenisnya. Sedangkan masalah harga juga tidak sama setiap daerah dan bahkan tiap tahun juga terus mengalami kenaikan.

Belum lagi upah yang harus dibayarkan kepada tukang tersebut sehingga biaya juga semakin tinggi. Untuk menekan pengeluaran anda bisa menyuruh tukang membuatnya dan anda ikut membantu, dengan begitu prosesnya bisa lebih cepat dan tentu saja bisa menekan pengeluaran.

Baca juga: Harga Besi Kolom Sudah Jadi

Daftar Harga Material Pondasi Cakar Ayam

Untuk membuat pondasi cakar ayam maka Anda perlu menyiapkan dana untuk membeli material bangunan. Termasuk material untuk pondasi ini. Berikut daftar harga yang dapat Anda simak dan dijadikan sebagai bahan referensi.

Jenis dan Tipe Besi Cakar AyamUkuran TiangHarga
Besi 840 x 40Rp 75.000
Besi 1040 x 40Rp 98.000
Besi 850 x 50Rp 89.000
Besi 1050 x 50Rp 130.000
Besi 1250 x 50Rp 170.000
Besi 860 x 60Rp 105.000
Besi 1060 x 60Rp 153.000
Besi 1260 x 60Rp 177.000
Besi 1080 x 80Rp 205.000
Besi 1280 x 80Rp 230.000
Cakar Ayam (0.2) Besi 840 x 40Rp 80.000
Cakar Ayam (0.2) Besi 1040 x 40Rp 105.000
Cakar Ayam (0.2) Besi 850 x 50Rp 100.800
Cakar Ayam (0.2) Besi 1050 x 50Rp 137.000
Cakar Ayam (0.2) Besi 1250 x 50Rp 211.000
Cakar Ayam (0.2) Besi 860 x 60Rp 119.000
Cakar Ayam (0.2) Besi 1060 x 60Rp 163.000
Cakar Ayam (0.2) Besi 1260 x 60Rp 211.000
Cakar Ayam (0.2) Besi 1080 x 80Rp 219.000
Cakar Ayam (0.2) Besi 1280 x 80Rp 280.000

Tahap Membuat Pondasi Cakar Ayam

Dibutuhkan pengalaman dan juga pemahaman mendalam untuk bisa membuat pondasi cakar ayam. Sebab pembuatan pondasi ini tidak boleh sembarangan jika ingin hasil akhirnya maksimal dan sempurna. Lalu bagaimana cara membuat pondasi cakar ayam?

Pada bagian ini kami tidak akan membahas langkah-langkah membuat pondasi cakar ayam secara detail. Melainkan hanya sebagian besar yang bisa Anda ketahui. Sehingga Anda bisa mengetahui apa saja yang perlu dilakukan dan disiapkan untuk membuat pondasi tersebut.

Memilih Material Cakar Ayam

Salah satu yang wajib diperhatikan saat ingin membangun pondasi ini adalah memikirkan material apa yang dipakai. Ada banyak jenis besi yang bisa Anda gunakan. Akan tetapi kebanyakan orang memilih besi ulir atau besi polos. Tinggal sesuaikan mana yang menurut Anda lebih baik untk dipakai.

Di samping itu Anda bisa memilih rangka baja untuk cakar ayam sehingga Anda memperoleh kualitas yang terjamin. Pemakaian rangka ini akan membuat bangunan lebih kuat. Terutama terhadap guncangan atau gempa. Selain besi Anda juga perlu menyiapkan beberapa material lainnya. Anda bisa mencatatnya dan melakukan survei lewat internet untuk mengetahui kisaran harganya dan menentukan seberapa besar biaya yang harus dikeluarkan.

Menghitung Kebutuhan Besi

Sesudah menentukan pilihan, langkah selanjutnya adalah menentukan seberapa banyak besi yang dibutuhkan untuk membangun pondasi tersebut. Ada perhitungan tersendiri jika Anda ingin mengetahui seberapa banyak besi yang dibutuhkan. Anda bisa mencarinya langsung di internet atau bertanya kepada tukang yang lebih berpengalaman. Menghitung besi yang dibutuhkan akan menghindarkan kita dari risiko kelebihan dalam membeli material tersebut.

Menghitung Biaya Tenaga

Untuk mengetahui kisaran biaya yang harus dikeluarkan Anda tidak hanya harus menghitung kebutuhan materialnya saja, namun juga wajib menghitung biaya tenaga kerja. Untuk pekerjaan ini disarankan Anda memilih tenaga borongan. Sebab biaya yang dikeluarkan lebih murah. Hanya saja biaya yang dipatok bisa berbeda-beda. Akan tetapi umumnya biaya tenaga tukang untuk memasang rangkaian tulangan besi berkisar Rp 60 ribu sampai Rp 75 ribu.

Membuat Pondasi

Setelah seluruh material disiapkan, maka waktunya untuk eksekusi. Dalam membuat rangka cakar ayam perlu disesuaikan dengan beban bangunan dan kondisi tanahnya. Sebagai contoh dasar pondasi bisa dibuat dengan pipa besi berjarak 2-3 meter ke dalam. Sementara diameternya berukuran 1,2 cm sampai 8 cm.

Lalu untuk bagian plat beton Anda bisa memilih ketebalan sekitar 10 cm hingga 15 cm. Bagian tulangan kolom yang ada di dalamnya dijadikan sebagai tonggak utama. Sementara begel di tengah dipakai untuk menopang sisi konstruksi cakar ayam.

Baca juga: Cara Menghitung Berat Besi Beton

Kelebihan dan Kekurangan Pondasi Cakar Ayam

Sudah kita ketahui bersama bahwa pondasi cakar ayam merupakan pondasi yang terdiri dari plat tipis dan pipa-pipa yang disusun secara monolit sehingga menghasilkan konstruksi yang kokoh. Selain itu pondasi ini juga memiliki kemampuan untuk menahan beban yang besar, serta meminimalisir terjadinya penurunan  yang tidak seragam.

Karena karakteristik dan keunggulan tersebut pondasi ini biasa dimanfaatkan di tanah yang lunak. Tentu saja masih ada beberapa kelebihan lain dari pondasi cakar ayam yang membuatnya banyak diterapkan pada konstruksi bangunan di sekitar kita. Akan tetapi bagaimanapun juga tetap ada beberapa kekurangan dari pondasi ini.

Supaya Anda lebih yakin dan tahu bahwa pondasi ini cocok dengan konstruksi yang akan dibangun maka Anda perlu mengetahui apa saja kelebihan dan kekurangan dari pondasi ini. Berikut akan kami jelaskan secara singkat untuk Anda.

Kelebihan Pondasi Cakar Ayam

Dapat Dipakai di Tanah yang Tidak Stabil

Seperti yang sudah dijelaskan di atas, salah satu keunggulan dari pondasi ini adalah konstruksinya yang bisa dibangun di tanah yang tidak stabil. Pada awalnya pondasi ini diciptakan memang sebagai jawaban atas permasalahan pembuatan pondasi di daerah rawa-rawa yang kurang memungkinkan untuk mendirikan sebuah pondasi. Maka dari itu pondasi cakar ayam kerap dimanfaatkan di daerah yang tanahnya lunak.

Bisa Dipakai di Berbagai Kondisi

Konstruksi pondasi ini tidak hanya khusus dipakai pada kondisi tanah yang tidak stabil saja. Anda bisa menerapkan pondasi ini di berbagai daerah dan berbagai proyek pembangunan. Sehingga bisa dikatakan pondasi cakar ayam menjadi salah satu pondasi yang fleksibel.

Struktur Kokoh

Kelebihan lain yang juga cukup disorot oleh banyak orang adalah strukturnya yang kuat dan kokoh. Pondasi cakar ayam memiliki kekuatan yang sangat baik dalam menopang beban yang berat. Sehingga sangat cocok dimanfaatkan untuk pondasi bangunan bertingkat dengan banyak lantai.

Pembuatan Lebih Cepat

Proses pembuatan pondasi ini juga terbilang cepat. Bukan tanpa alasan, pondasi cakar ayam tidak memerlukan proses pengerjaan yang lama. Walaupun terlihat rumit, sebenarnya pembuatan pondasi ini juga bisa dibuat cepat. Sehingga pembangunan pondasi bisa berlangsung lebih cepat.

Tidak Memerlukan Drainase

Jika diperhatikan konstruksi pondasi ini terbuat dari beton dan pipa-pipa tulangan yang sangat kokoh. Oleh karenanya pondasi ini memiliki daya tahan terhadap air yang baik. Pondasi ini juga berada jauh di dalam tanah. Oleh karenanya kita tidak membutuhkan sistem drainase saat ingin membuat pondasi cakar ayam.

Tidak Membutuhkan Sambungan Kembang Susut

Pondasi cakar ayam tidak membutuhkan sambungan kembang susut untuk mendukung konstruksinya. Sebab konstruksi pondasi ini sudah didesain sedemikian rupa sehingga sangat ideal diterapkan pada tanah yang tidak stabil. Pondasi ini juga mempunyai kekuatan yang sangat baik walaupun tanpa sambungan kembang susut.

Kekurangan Pondasi Cakar Ayam

Pembuatan Rumit

Walaupun bisa dikerjakan dengan cepat, bukan berarti pondasi ini tidak memiliki konstruksi yang rumit. Pondasi ini disebut-sebut mempunyai konstruksi dengan tingkat kerumitan yang cukup tinggi. Pondasi cakar ayam terdiri dari beberapa komponen yang saling berhubungan. Mulai dari pipa-pipa pendukung, hingga plat beton. Pemasangannya harus tepat sehingga dapat dikerjakan sesuai dengan yang direncanakan sebelumnya.

Harus Ditangani Ahlinya

Untuk membuat pondasi cakar ayam Anda harus menyerahkan kepada tenaga yang lebih berpengalaman dan berkompeten. Pasalnya tidak semua orang bisa membuat pondasi ini. Maka dari itu dalam memanfaatkan jasa tukang Anda perlu memastikan bahwa jasa yang Anda pilih memang berpengalaman di bidangnya.

Butuh Biaya Besar

Salah satu kekurangan yang perlu Anda perhatikan adalah kebutuhan biaya yang besar. Karena butuh cukup banyak material maka Anda perlu banyak dana. Belum lagi untuk urusan biaya pembuatan dan lain sebagainya. Anda perlu mencermatinya terlebih dahulu agar tidak sampai keluar banyak biaya sampai melebihi ekspektasi.

Nah itulah tadi informasi mengenai cara pembuatan pondasi cakar ayam untuk rumah bertingkat dan mewah. Semakin kokoh pondasi cakar ayam tersebut maka semakin aman pula rumah anda dari berbagai bencana termasuk gempa bumi.

You might also like