Ketuk (X) Untuk Menutup

Selamat Datang

Di HARGAPER COM

×

Harga Kayu Jati Gelondongan Per Kubik


Harga Kayu Jati – Kayu masih menjadi salah satu material bangunan penting yang banyak digunakan oleh masyarakat, terutama di Indonesia. Kayu diolah dan digunakan untuk berbagai keperluan. Mulai dari rangka atap, bangunan, penutup dinding, plafon, dan lain sebagainya.

Tak heran jika saat ini ada banyak sekali jenis kayu yang bisa dibeli di toko bahan bangunan atau toko kayu. Salah satu yang paling terkenal adalah kayu jati. Kayu jati biasanya dimanfaatkan untuk unsur estetika pada suatu bangunan. Selain itu kayu jati juga dipakai untuk berbagai mebel atau furnitur.

Di pasaran harga kayu jati terkenal mahal. Akan tetapi banderol tersebut sepadan dengan apa yang kita dapatkan. Kayu jati memiliki kekuatan yang sangat baik, bahkan kayu ini juga anti rayap. Itulah yang menjadikan perabotan berbahan kayu jati bisa dipakai sampai puluhan atau bahkan ratusan tahun tanpa ada kerusakan.

Baca juga: Harga Kayu Untuk Bangunan

Selain materialnya yang kuat kayu jati juga memiliki tekstur yang indah dan tidak dimiliki oleh kayu jenis lainnya. Maka dari itu material ini sering dipakai untuk dekorasi pada bangunan, tak terkecuali pada rumah.