Kmspico, lisans anahtarlarına ihtiyaç duymadan Windows işletim sistemlerinin (Windows 7, 8, 10 ve 11 dahil) ve Microsoft Office ofis uygulamalarının (Office 2010'dan itibaren ve en son sürümlere kadar).

Model Kran Air Untuk Wastafel Cuci Piring

Candra Irawan

Pada umumnya jenis wastafel ini dilengkapi dengan kran air serta rak pengering piring yang akan mempermudah pekerjaan. Pada saat ini terdapat banyak sekali model maupun jenis kran dimana masing – masingnya juga memiliki fungsi yang berbeda – beda dipasaran dan memiliki harga yang dibandrol juga bermacam – macam. Pada artikel ini akan membahas mengenai beberpaa model kran air yang digunakan untuk wastafel jenis ini yang akan dijelaskan juga seperti dibawah ini:

Kran Air Angsa

Kran model ini memiliki leher panjang yang nantinya akna membantu aktivitas dalam mencuci piring sehingga akan menjadi lebih mudah. Kran ini memiliki susunan spiral pada leher yang membuat kran tersebut dapat bergerak secara leluasa keatas, bawah, kanan dan kiri. Pada umumnya kran ini terbuat dari bahan stainless steel.

Kran Double Spindle

Kran ini memadukan bentuk kran air yang disambungkan dengan pipa besi kecil, sehingga akan memudahkan dalam mencuci piring. Dimana kran ini menggunakan material dasara yaitu kuningan dengan finishing chrome. Model kran ini memiliki sudut 90 derajat. Dengan bagian ujungnya terdapat pipa vertikal yang dapat diputar kekana dan kekiri.

 

Kran Stainless Steel

Model kran ini merupakan salah satu kran favorit karena terbuat dari bahan stainless steel yang terkenal dapat menahan karat. Kran ini juga lebih mudah dibersihkan dari noda dan juga memiliki kesan yang elegan.

Kran Angsa PVC

Untuk model ini memanglah memiliki harga yang lebih terjangkau dibandingkan dengan model lainnya. Hal itu disebabkan oleh kran ini yang terdiri dari material dasarnya yaitu PVC (polyvinyl chloride). Dengan menggunakan material ini kran air memiliki bobot yang lebih ringan dan juga tersedia berbagai warna dan corak yang menarik. Kran ini memiliki perbedaan yaitu leher angsa yang kaku dengan ukurna dratnya yaitu ½” atau ¾” dengan beratnya hanya 200 gram.

Kran Otomatis

Kran ini berbahan stainless steel dan adanya fitur otomatis ini yang menjadi favorit dari keran tersebut. dengan fitur otomatis itu dapat menghemat penggunaan air. Hal itu dikarenakan kran tersebut akan mematikan aliran air dengan sendirinya. Untuk generasi awal dari kran ini masih menggunakan sensor sederhana dengan menggunakan gelembung plastik, dan pada generasi berikutnya menggunakan sensor  yang lebih canggih lagi.

Bagikan:

Tags