Biaya Servis Kompresor AC Mobil: Apa yang Perlu Diketahui

DEPOK, KOMPAS.com – Kompresor merupakan salah satu komponen penting dalam sistem AC mobil.

Fungsi kompresor adalah memompa dan mengalirkan freon ke seluruh sistem AC.

Baca juga: Gresini Racing Berharap Bisa Pertahankan Performa di MotoGP Ceko 2025

Bila kompresor mengalami kerusakan atau kebocoran, AC mobil akan kehilangan kemampuan untuk mendinginkan udara dengan optimal, bahkan tidak terasa sama sekali.

Nurdin, pemilik bengkel Cahaya AC Mobil yang berlokasi di Cinere, Depok, Jawa Barat, menjelaskan bahwa tidak semua kerusakan kompresor harus langsung diganti.

Dalam beberapa kasus, kompresor masih bisa diperbaiki, tergantung pada tingkat kerusakannya.

“Kalau kompresor bocor, bisa diservis. Biasanya kami ganti paking-nya. Tapi karena Denso tidak jual suku cadangnya, jadi pakai merek China,” kata Nurdin kepada Kompas.com, Senin (14/7/2025).

Biaya servis kompresor cukup beragam, tergantung pada jenis mobil dan kondisi kerusakan.

Baca juga: 14 Jenis Pelanggaran yang Ditindak di Operasi Patuh Jaya 2025

Namun, Nurdin membedakan antara penggantian komponen dan jasa pengerjaan lainnya.

Harga tersebut mencakup biaya pengecekan, penggantian paking, serta pengisian ulang oli dan freon.

Baca juga: Sasaran dan Besaran Denda Operasi Patuh Otanaha 2025 di Gorontalo

“Kalau paking parts banyak, ada mulai dari Rp 150.000 sampai Rp 250.000. Kalau jasa itu beda, ada ongkos kerja dan semacam oli dan freon, kalau kami sekitar Rp 750.000,” ujar Nurdin.

Namun, bila kerusakan sudah terlalu parah atau kompresor sudah tidak bisa berfungsi sama sekali, maka penggantian menjadi solusi utama yang cukup menguras “kocek.” Nurdin menjelaskan bahwa harga kompresor baru sangat tergantung pada merek dan tipe mobil.

Beberapa mobil dengan populasi tinggi, seperti Toyota Avanza, biasanya memiliki harga suku cadang yang lebih murah karena produksinya lebih banyak.

“Kompresor itu tergantung jenis mobil ya. Kalau jenis (Toyota) Avanza, karena banyak mobilnya, nyetak banyak jadi lebih murah dibanding mobil lain. (Kompresor) paling murah Rp 2 jutaan, sedangkan untuk mobil lain sekitar Rp 5 jutaan dan bisa lebih,” jelasnya.

Karena itu, pemilik mobil diharapkan tidak menunda perawatan AC.

Menjaga performa AC dengan servis rutin bisa memperpanjang usia komponen dan mencegah biaya besar di kemudian hari.